Penyuluhan Tentang Gaya Kepemimpinan Organisasi
Abstract
Dalam kehidupan organisasi, gaya kepemimpinan seorang pemimpin adalah hal yang sangat penting diperhatikan. Kepemimpinan dalam debuah organisasi dituntut untuk bisa membuat individu-individu dalam organisasi yang dipimpinnya bisa berprilaku sesuai dengan yang diinginkan oleh pemimpin untuk mencapai tujuan organisasi. Maka dari itu seorang pemimpin haruslah bisa memahami prilaku individu-individu di dalam organisasi yang dipimpinnya untuk bisa menemukan gaya kepemimpinan yang tepat bagi organisasinya.
Target yang akan di capai adalah para pemimpin organisasi dalam menjalankan fungsinya dengan baik sebagai pimpinan, pegawai yang ada dalam organisasi juga dapat memahami bagaimana pimpinan dalam menjalankan tugasnya apakah telah sesuai dengan yang diinginkan, untuk menjadi bahan referensi bagi pegawai yang lainnya apabila kelak menjadi pemimpin dalam organisasinya. Sedangkan luaran yang di harapkan adalah para pegawai dapat menghormati pimpinannya dalam nenjalankan tugas yang tujuannya adalah untuk pengambilan keputusan yang baik, pemimpin juga harus dapat memahami situasi dari para pegawainya agar dapat terjalin hubungan yang saling menghormati antar pimpinan dan pegawai, pegawai harus dapat memahami dengan baik peranan penting yang harus dijalankan bagi serang pengambil keputusan, karena keputusan yang baik akan menghasilkan pekerjaan yang baik pula.
Metode pelaksanaan yang dilakukan adalah dengan cara mengikuti penyuluhan-penyuluhan tentang kepemimpinan yang baik dalam organisasi, penyuluhan-penyuluhan tentang bagaimana seorang pimpinan dapat menguasai para pegawai agar dapat bekerja dengan baik sesuai dengan yang diharapkanKeywords
Full Text:
PDFReferences
Chaniogo, Nasrul Syakur, Manajemen Organisasi, Bandung: Ciptapustaka, 2011.
Kartono, Kartini, Pemimpin dan Kepemimpinan,Apakah Pemimpin Abnormai Itu?, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 1994.
Pudjo, Sumedi, Organisasi dan Kepemimpinan, Jakarta: Uhamka Press, 2010.
Rifa’i, Muhammad dan Fadhli, Muhammad, Manajemen Organisasi, Bandung : Pustaka Setia, 2012.
Refbacks
- There are currently no refbacks.