Pengelolaan Laboratorium Sampah di Sekolah Xaverius Way Halim Untuk Menumbuhkan Karakter Peduli Lingkungan dan Kewirausahaan
Abstract
Sampah masih menjadi permasalahan yang sulit diatasi di Indonesia hingga kini. Sebagian besar
masyarakat masih memandang sampah sebagai barang sisa yang tidak berguna, bukan sebagai
sumber daya yang perlu dimanfaatkan. Masyarakat dalam mengelola sampah masih bertumpu
pada pendekatan akhir (end-of-pipe), yaitu sampah dikumpulkan, diangkut, dan dibuang ke
tempat pemrosesan akhir sampah. Pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan ini bertujuan
memberikan kesadaran akan pentingnya pengetahuan hidup bersih melalui pemilahan dan
pengolahan sampah pada para pendidik dan tenaga kependidikan agar mereka bersedia dan
mampu mengajarkannya kepada siswa serta memberikan edukasi dan keterampilan hingga
menumbukan karekter dalam pengelolaan sampah dilingkungan sekolah. Sasaran utama dari
pengabdian ini adalah seluruh warga sekolah Xaverius Way Halim, Bandar Lampung.
Pelakanaan pengabdian ini menggunakan metode persiapan, pelaksnaan dan evaluasi yang
dilakukan sejak bulan Desember 2020. Meskipun pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan
ditengah pandemi covid 19, namun tetap menghasilkan laboratorium yang siap digunakan dan
dimanfaatkan oleh warga sekolah Xaverius Way Halim.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.