PENYULUHAN REVITALISASI POSYANDU DALAM PENGEMBANGAN DESA SIAGA AKTIF

Azima Dimyati, supriyanto supriyanto

Abstract


Pengembangan masyarakat menjadi salah satu topik yang paling populer didalam konteks intervensi kesehatan masyarakat. Di Indonesia, Desa Siaga merupakan bentuk pengembangan masyarakat di bidang kesehatan. Desa Siaga adalah desa yang penduduknya memiliki kesiapan sumberdaya dan kemampuan serta kemauan untuk mencegah dan mengatasi masalah/ancaman kesehatan, bencana.  Puskesmas memiliki tugas sebagai fasilitator pengembangan desa siaga, dimana selain memberikan pelayanan medis dasar, diharapkan mampu melaksanakan tugas penggerakan dan pemberdayaan masyarakat. Fasilitasi pengembangan desa siaga ini tergantung kemampuan posyandu, disini diharapkan posyandu mampu menerapkan prinsip-prinsip fasilitasi yang efektif. Apabila proses fasilitasi berhasil akan menumbuhkan kemauan dan kemandirian masyarakat di bidang kesehatan, sehingga keaktifan desa siaga berasal dari inisiatif masyarakat bukan dari puskesmas.

Tujuan penyuluhan ini bertujuan untuk melakukan kajian terhadap peran posyandu dalam fasilitasi pengembangan desa siaga. Revitalisasi posyandu ini diharapkan mampu untuk mendukung pemerintah daerah untuk mewujudkan desa siaga aktif. Dapat mengevaluasi pelayanan yang diberikan oleh posyandu secara menyeluruh dalam menghadapi permasalahan-permasalahan, kebutuhan-kebutuhan dari desa siaga aktif ini serta bagaimana caranya untuk mencari alternative bagi inovasi kebijakan Metode dari penyuluhan ini adalah Metode Ceramah, memberikan masukan-masukan kepada posyandu di pekon kampung baru tentang bagaimana gambaran kegiatan-kegiatan posyandu dalam menyusun sebuah system revitalisasi posyandu. Metode Demonstrasi, menggali lebih dalam dan menambah informasi serta pengetahuan tentang revitalisasi posyandu dalam pengembangan desa siaga sehingga masyarakat dapat menerima informasi dan manfaat yang lebih lengkap dan akurat tentang revitalisasi posyandu dalam pengembangan desa siaga.

Revitalisasi posyandu di pekon kampung baru tanpa disadari telah berjalan cukup lama, dan melalui revitalisasi posyandu kini posyandu di pekon kampung baru telah mengalami peningkatan yan baik dalam segi kualitas pelayanan maupun partisipasi masyarakat. Kesadaran masyarakat tentang pentingnya imunisasi, sikap proaktif bidan desa dan kader posyandu merupakan kunci keberhasilan dari revitalisasi posyandu di pekon kampung baru.


Keywords


Revitalisasi , Posyandu, Desa Siaga

Full Text:

PDF

References


Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19. (2020). Jakarta: Badan Nasional PenangulanganBencana.

Haryanto R. (2007).Program Pengembangan SDM dan Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pola Kemitraan: Tinjauan Pelaksanaan Tahun 2005-2007 dan Rencana Tahun 2008. Rapat Koordinasi YDSM dengan Mitra. Bogor: YDSM.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2020). Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease (covid 19) revisi ke-4. Jakarta : Direktorat Jenderal Pencegahan danPengendalian Penyakit.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2010). Pedoman Umum Pengembangan Desa Siaga dan Kelurahan Aktif, Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.