ANALISIS STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN JANGKRIK PADA PERUSAHAAN MAJA FARM DI PESAWARAN

Farida Efriyanti, Dea Anggi Pratiwi

Abstract


Strategi Pemasaran merupakan hal yang tidak dapat di pisahkan dalam melakukan sebuah usaha, karena strategi pemasaran adalah sebuah rencana, tujuan, sasaran dan arahan kepada perusahaan untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Perusahaan Maja Farm Di Pesawaran, merupakan perusahaan perorangan yang bergerak dibidang peternakan, yaitu peternakan jangkrik. Perusahaan ini terletak di Desa Taman sari, Kec Gedong Tataan, Kab Pesawaran. Perusahaan Maja Farm saat ini mengalami masalah yakni terjadinya penurunan nilai penjualan jangkrik dari tahun 2018 sebesar 64,9% dan pada tahun 2019 persentasenya menurun menjadi 30,4%, hal ini disebabkan oleh kurang tepatnya strategi pemasaraan yang dijalankan perusahaan. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis strategi pemasaran yang tepat untuk meningkatkan nilai penjualan pada Perusahaan Maja Farm di Pesawaran. jenis penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif. Pengumpulan data yang dilakukan penulis dengan cara melakukan observasi, wawancara, dokumentasi dan memberikan kuisoner kepada pemilik serta karyawan. Alat analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah Anlisis SWOT (Strenght, weakness, opportuity dan threat). Hasil perhitungan IFAS dengan total nilai 2,80 dan EFAS dengan total nilai 2,55, dari hasil tersebut di ketahui posisi perusahaan berada pada sel 5 yaitu strategi konsentrasi melalui integrasi horizontal atau stabilitas. dari hasil kombinasi Matrik SWOT didapatkan strategi yang paling dominan digunakan yaitu SO yaitu dengan jumlah 3,55 dan strategi ST 2,80.


Keywords


Strategi Pemasaran; Penjualan; analisis SWOT

Full Text:

PDF

References


Assauri, Sofjan. (2015)Manajemen Pemasaran : Dasar, Konsep, & Strategi Jakarta: Penerbit PT Raja Grafindo Persada

Astrini, N. K. M., Cakra, G. L. O., & Suryani, N. N. Analisis Strategi Pemasaran Untuk Meningkatkan Penjualan Telur Ayam Ras (Studi Kasus UD Prapta, Desa Pesedahan, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem). Jurnal Peternakan Tropika, 7(2), 364-375.

Efriyanti, F., & Wijaya, O. (2016). Analisis Strategi Pemasaran dalam Volume Penjualan pada PT. Sangga Buana Seputih Banyak Lampung Tengah. Jurnal Manajemen dan Bisnis, 6(2).

Fahmi, Irham. (2015) Manajemen Strategis Teori dan Aplikasi. Cetakan Ketiga.Bandung: Penerbit Alfabeta

Hasan, Ali.(2013). Marketing Dan Kasus-Kasus Pilihan. Yogyakarta: Caps Hasibuan,Malayu S.P.(2016).Manajemen Sumber Daya Manusia Edisi Revisi. Jakarta : Penerbit PT Bumi Aksara

INSIGHT TALENTA.(2019). Pengertian Penjualan,Tujuan dan Bentuknya dalam Perusahaan URL : https://www.talenta.co/blog/insight-talenta/penjualan/

Mukhtar,P.D., & Pd, M. (2013). Metode Praktis Penelitian Deskriptif Kualitatif Jakarta : GP Press Group.

Rangkuti, Freddy.(2010), trategi Promosi Yang Kreatif & Analisis Kasus Integrated Marketing Communication, Jakarta : Penerbit PT. Gramedia Pustaka Utama.(2016) Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. Jakarta: Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama.

Lim,V. (2018) Analisis Strategi Pemasaran Untuk Meningkatkan Penjualan Pada Toko AA Gemstone di Bandar Lampung

Subing, H. A., & Saputra, F. D. (2014). Analisis Strategi Pemasaran untuk Meningkatkan Penjualan Motor Merk Mio J CW FI pada PT. Bahana Pagar Alam di Bandar Lampung. Jurnal Manajemen Dan Bisnis, 4(2).

Sudaryono.(2016).Manajemen Pemasaran Teori & Implementasi. Yogyakarta : Penerbit Andi

Sumarni, Murti dan John Soeprihanto.(2010).Pengantar Bisnis (Dasar-dasar Ekonomi Perusahaan).Edisi ke 5. Yogyakarta: Liberty Yogyakarta

Sunyoto, Danang.(2014). Dasar-dasar manajemen pemasaran (konsep,strategi dan kasus) cet. 1 yogyakarta : CAPS

Wardana, P. A. (2020). ANALISIS STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN DENGAN MENGGUNAKAN

ANALISIS SWOT PADA CV. RJM. In Prosiding Seminar Nasional Fakultas Teknik Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo (Vol. 1).

Widuri.(2014). Analisis SWOT. https://widuri.raharja.info/index.php?title=Analisa_SWOT

Wijayati, Hasna.(2019) Panduan Analisis SWOT Untuk Kesuksesan Bisnis. Yogyakarta: Penerbit Quadrant


Refbacks

  • There are currently no refbacks.